Membuat
Penulisan Ilmiah
Guna
melengkapi syarat-syarat untuk mencapai gelar setara Sarjana Muda Jurusan
Akuntansi jenjang Strata Satu Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma, aku dan
mahasiswa ataupun mahasiswi semester 6 lainnya diwajibkan untuk membuat
Penulisan Ilmiah. Penulisan Ilmiah sendiri adalah karya tulis yang dibuat oleh
mahasiswa yang telah menyelesaikan kurang lebih 100 sks yang akan dibantu oleh
seorang dosen pembimbing.
Menurutku
membuat Penulisan Ilmiah tidaklah mudah. Aku harus mencari judul yang sesuai
dengan Jurusanku yaitu Akuntansi. Belum lagi aku harus mencari data yang
berhubungan dengan judul yang aku ambil. Untuk mendapatkan data yang sesuai
juga tidak mudah. Jika kita menggunakan data primer, kita harus datang langsung
ke perusahaan yang akan menjadi objek penelitian. Tetapi kebanyakan mahasiswa
memakai data sekunder karena tidak perlu susah payah untuk datang langsung ke
perusahaan. Data sekunder dapat langsung kita peroleh dari situs-situs
perusahaan yang menjadi objek penelitian kita.
Setelah
mengetahui judul apa yang akan aku ambil, tahap berikutnya aku harus menyusun
bab pertamaku. Di bab satu ini aku harus membuat latar belakang kemudian membuat
rumusan dan batasan masalah dalam penelitianku. Selanjutnya membuat apa saja
tujuan dan manfaat dari penelitian serta metode atau alat analisis yang dipakai
dalam penelitian.
Setelah
bab pertama disetujui oleh dosen pembimbing, selanjutnya aku harus menyusun bab
kedua. Bab kedua berisi landasan teori, yaitu materi atau teori-teori apa saja
yang dapat mendukung penelitianku. Kemudian kajian penelitian sejenis, dalam
kajian penelitian sejenis terdapat penelitian-penelitian yang sejenis atau sama
dengan yang akan kita teliti yang dilakukan oleh orang lain.
Setelah
bab pertama dan kedua selesai dan disetujui oleh dosen pembimbing, aku mulai
untuk menyusun bab yang ketiga. Bab ketiga terdiri dari objek penelitian, data
atau variabel apa yang dipakai dalam penelitian serta kita harus menjabarkan
lagi alat analisis apa yang kita pakai untuk menyelesaikan penelitian.
Di dalam
bab keempat, aku harus memulai membuat analisis dan pembahasan dari penelitianku.
Aku harus menjelaskan terlebih dahulu profil atau sejarah perusahaan yang
menjadi objek penelitianku serta struktur organisasi dari perusahaan tersebut. Setelah
selesai dengan perusahaan, kita baru bisa untuk membuat analisis dan pembahasan
dari penelitian tentu menggunakan metode penelitian atau alat analisis yang
sudah kita jelaskan pada bab sebelumnya.
Yang
terakhir kita harus membuat kesimpulan dari hasil penelitian yang terdapat di
dalam bab yang kelima. Jangan lupa juga untuk membuat cover, lembar pengesahan,
abstraksi, kata pengantar, daftar isi dan daftar pustaka. Setelah Penulisan
Ilmiah selesai dan disetujui oleh dosen pembimbing, kita bisa mendaftarkan diri
untuk mengikuti sidang.
Untuk teman-teman yang sedang membuat Penulisan Ilmiah juga, semangat yahhh..mudah-mudahan Penulisan Ilmiah kita cepat selesai dan disetujui oleh masing-masing dosen pembimbing kita dan dapat mengikuti sidang secepatnya..amiieen \^o^/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar